Cara Mengakses PhpMyAdmin

March 21, 2019

Sedikit tentang phpMyAdmin
phpMyAdmin adalah salah satu aplikasi web untuk mengelola database MySQL dan database MariaDB dengan lebih mudah melalui antarmuka grafis. Aplikasi web ini ditulis menggunakan bahasa pemrograman PHP. Sebagaimana aplikasi-aplikasi lain untuk lingkungan web (aplikasi yang dibuka atau dijalankan menggunakan browser), phpMyAdmin juga mengandung unsur HTML/XHTML, CSS dan juga kode JavaScript. Aplikasi web ini ditujukan untuk memudahkan pengelolaan basis data MySQL dan MariaDB dengan penyajian antarmuka web yang lengkap dan menarik.

Pada postingan kali ini kami akan membahas "Cara Mengakses PhpMyAdmin" sebagai berikut,

Langkah 1
Buka XAMPP Control Panel
Jika kalian belum memiliki aplikasi XAMPP kalian bisa download disini

Langkah 2
Selanjutnya jalankan Apache Server dan MySQL Server dengan menekan tombol "Start".
Tunggu hingga muncul warna hijau pada nama Module

Langkah 3
Buka web browser anda dan ketikan http://localhost/phpmyadmin/

Langkah 4
Tampilan localhost/phpmyadmin

Pada halaman PhpMyAdmin ini kita dapat melakukan pembangunan basis data dan juga melakukan manipulasi isi basis data dengan MySQL. PhpMyAdmin merupakan halaman GUI administratif MySQL server yang saat ini paling banyak dipakai dalam pengembangan aplikasi berbasis web.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk kalian yang mengalami kesulitan dalam mengakses PhpMyAdmin
Sekian

Artikel Terkait

Previous
Next Post »